TANJUNG REDEB, SuaraBerau.com – Dalam rangka memperingati Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) dan Hari Lingkungan Hidup Sedunia (HLHS) 2025, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Berau menggelar aksi bersih-bersih massal, Jum’at (11/7/2025).
Kegiatan ini mengusung tema global Beat Plastic Pollution – Atasi Polusi Plastik sebagai seruan bersama menghadapi ancaman limbah plastik yang kian mengkhawatirkan.
Aksi ini dipusatkan di sepanjang bantaran Sungai Segah, dan meluas hingga ke kawasan padat aktivitas seperti Jalan Ahmad Yani, Jalan Pulau Sambit, dan Jalan Pulau Derawan.
Turut memimpin langsung kegiatan, Bupati Berau Sri Juniarsih Mas didampingi Wakil Bupati Gamalis, menyampaikan apresiasi mendalam atas antusiasme warga. Ia menyebut semangat kolaboratif ini sebagai pondasi kuat untuk mewujudkan Berau yang bersih, sehat, dan berkelanjutan.
“Kepedulian terhadap lingkungan bukan hanya tugas pemerintah, tapi merupakan tanggung jawab kita semua. Mari jadikan pengelolaan sampah sebagai gaya hidup sehari-hari”, tegasnya.
Bupati juga menyoroti persoalan plastik sekali pakai yang terus memburuk. Ia mengajak masyarakat untuk mengubah pola pikir dan mulai menerapkan prinsip 3R (Reduce, Reuse, Recycle) dalam kehidupan sehari-hari.
“Kita harus bersama-sama mengurangi ketergantungan terhadap plastik. Mulailah dengan memilah sampah dari rumah, memanfaatkan kembali barang yang masih bisa digunakan, serta mendukung keberadaan bank sampah di lingkungan masing-masing”, tambahnya.
Aksi bersih-bersih ini menjadi bagian dari rangkaian edukasi pengelolaan sampah terpadu yang diharapkan dapat memicu kesadaran bagi warga Berau terhadap pentingnya menjaga lingkungan sebagai warisan berharga untuk generasi mendatang.
(Silfa).