Ketua Komisi II DPRD Berau Apresiasi Stimulus Rp 200 Triliun, Dorong Perluasan Pembiayaan untuk UMKM

oleh -42 views
oleh

TANJUNG REDEB, SuaraBerau.com – Ketua Komisi II DPRD Kabupaten Berau, Rudi Parasian Mangunsong, menyambut baik kebijakan pemerintah pusat yang menyalurkan dana sebesar Rp 200 triliun ke Himpunan Bank Milik Negara (Himbara).

Menurutnya, langkah tersebut menunjukkan komitmen pemerintah dalam menjaga stabilitas ekonomi sekaligus mempercepat pertumbuhan nasional di tengah dinamika ekonomi global.

Rudi menilai tambahan likuiditas yang masuk ke sektor perbankan akan berdampak signifikan terhadap perluasan akses pembiayaan bagi masyarakat, terutama pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) yang menjadi tulang punggung perekonomian daerah.

“Manfaat stimulus ini jangan hanya dirasakan kalangan atas. Saya berharap pelaku usaha menengah ke bawah dapat memanfaatkan peluang ini untuk mengembangkan usahanya,” ujarnya.

Ia menegaskan pentingnya perbankan untuk lebih proaktif dalam menyalurkan pembiayaan serta memastikan kemudahan akses bagi pelaku UMKM di daerah, termasuk di Kabupaten Berau. Menurutnya, kemudahan tersebut akan memastikan agar dana stimulus yang digelontorkan pemerintah benar-benar memberi dampak nyata bagi pemulihan ekonomi.

Rudi juga menyoroti perlunya pendampingan dan literasi keuangan bagi pelaku UMKM agar mereka mampu mengelola pembiayaan dengan tepat dan berkelanjutan. Upaya tersebut diyakini dapat memperkuat ketahanan usaha kecil sehingga mampu bertahan dan berkembang.

“Dengan adanya dukungan likuiditas besar ini, kami berharap roda ekonomi daerah semakin bergerak dan pelaku UMKM dapat naik kelas. Pemerintah pusat sudah memberikan stimulus, kini tinggal bagaimana perbankan dan pelaku usaha memaksimalkannya,” tambahnya.

Dengan stimulus jumbo yang digelontorkan pemerintah, Rudi optimistis perekonomian daerah, termasuk Berau, dapat terus bangkit dan menunjukkan pertumbuhan positif sepanjang tahun.
(Silfa/ADV).

No More Posts Available.

No more pages to load.