DPRD Ingatkan Ancaman Ketertinggalan Tenaga Kerja Lokal di Tengah Derasnya Investasi Berau

oleh -445 views
oleh

TANJUNG REDEB, suaraberau.com – Di tengah pesatnya arus investasi dan pembangunan di Kabupaten Berau, Wakil Ketua Komisi I DPRD Berau, Abdul Waris, mengingatkan adanya ancaman serius yang patut menjadi perhatian, ketertinggalan tenaga kerja lokal.

Ia menilai, meski Berau berkembang cepat, generasi mudanya justru belum sepenuhnya siap menghadapi persaingan kerja.

Waris menyebut kondisi ini ironis, mengingat peluang kerja yang terbuka luas justru lebih banyak diisi tenaga kerja dari luar daerah.


“Investasi masuk besar-besaran, tapi anak muda kita masih kesulitan mendapatkan pekerjaan layak. Masalahnya bukan hanya jumlah lowongan, tapi kesiapan keterampilan”,tegasnya.

Ia menuturkan, hadirnya Balai Latihan Kerja (BLK) memang menjadi langkah maju. Namun, keberadaan BLK harus dibarengi dengan kualitas pelatihan yang relevan dengan kebutuhan industri. Program pelatihan disebut tidak boleh hanya formalitas, tetapi harus selaras dengan sektor-sektor yang berkembang di Berau, seperti pertambangan, pariwisata, pengolahan hasil laut, hingga jasa modern.

“Kalau pelatihan tidak mengikuti kebutuhan pasar, hasilnya tetap sama. Anak muda kita tetap kalah bersaing”,ujarnya.

Untuk itu, Waris menekankan perlunya kolaborasi yang lebih kuat antara pemerintah daerah dan perusahaan. Menurutnya, perusahaan tidak hanya diminta membuka lowongan, tetapi juga dilibatkan sejak tahap penyusunan dan pelaksanaan pelatihan di BLK. Dengan langkah ini, standar kompetensi yang dibutuhkan industri dapat diberikan langsung kepada calon tenaga kerja lokal.

“Libatkan perusahaan dari awal, biar jelas apa yang dibutuhkan. Dengan pelatihan yang tepat sasaran, anak muda kita bisa bersaing dan angka pengangguran bisa ditekan”,pungkasnya.
(Silfa/ADV)

No More Posts Available.

No more pages to load.