DPRD Berau Desak Pembangunan Dermaga Balik Kukub dan Penguatan Pariwisata Pesisir

oleh -474 views
oleh

TANJUNG REDEB, suaraberau.com – Pembangunan infrastruktur di wilayah pesisir kembali mendapat sorotan dari Anggota DPRD Berau, Sutami.

Sutami mengungkapkan bahwa tarian kolosal yang ditampilkan dalam upacara peringatan hari jadi bukan sekadar hiburan, tetapi juga menjadi pengingat atas persoalan nyata yang pernah dialami masyarakat Balik Kukub, termasuk kasus perampokan yang terjadi di wilayah tersebut. Dari pengalaman itu, ia menilai pembangunan Dermaga Balik Kukub sudah menjadi kebutuhan mendesak.

“Dermaga itu sangat dibutuhkan masyarakat Balik Kukub, bukan hanya untuk akses transportasi, tetapi juga pintu masuk pengawasan keluar-masuk warga maupun barang”,tegasnya.

Selain pembangunan dermaga, Sutami menyoroti perlunya pemerataan pembangunan hingga ke wilayah pesisir. Ia menilai bahwa hamparan pesisir Berau merupakan aset bernilai tinggi yang selama ini belum mendapat perhatian optimal.

Ia mencontohkan Teluk Sumbang yang memiliki potensi wisata besar dan dinilai mampu berkembang seperti Lombok jika dikelola serius. Namun, ia mengingatkan bahwa pemerintah daerah harus hadir mengantisipasi maraknya pembelian lahan oleh pihak luar untuk pembangunan resort.

“Kalau semua aset dikuasai swasta, apa yang didapat pemerintah? PAD harus lahir dari pariwisata, bukan hanya keuntungan pihak luar”,ujarnya.

Sutami juga menekankan pentingnya pengembangan wisata budaya yang mengangkat kearifan lokal, seperti tarian dan musik tradisional Dayak. Menurutnya, pendekatan ini akan memperkaya daya tarik pariwisata Berau dan memberi ruang lebih luas bagi masyarakat lokal untuk terlibat.

Ia turut mengingatkan agar visi dan misi bupati
mulai dari pendidikan gratis hingga pemerataan pembangunan infrastruktur
benar-benar direalisasikan dan dirasakan masyarakat di seluruh wilayah.

“Pemerintah harus serius mengawal pembangunan, tidak hanya di utara, tapi juga di selatan. Semua wilayah punya potensi, dan masyarakat menunggu perhatian”,tutupnya.

Berbagai dorongan ini diharapkan menjadi pemicu bagi pemerintah daerah untuk mempercepat pembangunan pesisir sekaligus mengoptimalkan potensi pariwisata sebagai sumber ekonomi baru bagi Berau.
(Silfa/ADV)

No More Posts Available.

No more pages to load.