PULAU MARATUA, Suara Rakyat Berau – Ariyanto selaku Camat Maratua turut hadir dalam kegiatan Bersih-Bersih Pantai yang dilaksanakan di Pantai Maratua, Minggu (1/10/2023).
Saat dijumpai di sela-sela kegiatan Ariyanto mengatakan bahwasanya saya menyambut baik kedatangan KUPP beserta stekholder bersama-sama melaksanakan kegiatan Bersih-Bersih Pantai Maratua.
“Tentunya saya selaku Camat Maratua dan masyarakat disini sangat mendukung kegiatan Bersih-Bersih sekitar Pantai Maratua yang merupakan icon kita”, ujarnya.
Ia juga mengatakan Masyarakat dan tamu kunjungan baik dari dalam maupun diluar daerah berkunjung datang ke Maratua yang pertama kali mereka liat adalah Keindahan Pesona Pantainya.
“Tentu ini menjadi tanggungjawab bersama kita dalam kebersihan lingkungan sekitar Pantai tentunya dengan bersih dari Sampah, pengunjung akan datang untuk kesekian kalinya”, tuturnya.
kegiatan Bersih-Bersih Pantai bukan sebelumnya sudah pernah dilaksanakan baik OPD, instansi terkait, stikholder lainnya berkontribusi dalam kegiatan Bersih-Bersih Pantai.
“salah satunya dari ikatan keluarga pelajar mahasiswa (IKPM) Kabupaten Berau yang ada di Samarinda, Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) bersama-sama melaksanakan kegiatan Bersih-Bersih sekitar Pantai Maratua
Beliau mengatakan walaupun Kegiatan Bersih-Bersih yang dilakukan setiap tahunnya tetap saja ada oknum-oknum yang dengan sengaja membuang sampah sembarangan.
“Walaupun sampah sekarang sangat berkurang tetapi tetap saja kami akan melakukan Sosialisasi dan memberikan pemahaman kepada Masyarakat baik dari luar maupun dalam Daerah yang berkunjung dan juga masyarakat yang ada di Kecamatan Maratua bahwasanya kebersihan itu sebagian dari iman dan ini merupakan tanggungjawab kita bersama dalam menjaga Sektor Wisata yang ada di Kabupaten Berau “, ungkapnya.
Dengan slogan Maratua 3T yaitu, terbersih, terindah, dan terkenal tentunya menjadi Tanggungjawab dalam mempertahankan supaya Maratua tetap terjaga Kebersihannya.
“Dengan mengedukasi, bersosialisasi, dan memberikan pemahaman bagi masyarakat bahwa kebersihan sangat penting bagi kita tentunya dalam menjaga ekosistem yang ada di wisata Maratua”, tutupnya.
(SIL).