Saluran Pipa PDAM Belum Masuk, Madri Pani Harus Di Tindak Segera

oleh -1,597 views
oleh

TANJUNG REDEB, Suara Rakyat Berau – Madri Pani selaku Ketua DPRD Berau menanggapi Mengenai Saluran Air bersih Pipa PDAM yang belum masuk di Jalan Poros Birang Kecamatan Gunung Tabur, Kamis (5/10/2023).

Madri Pani mengatakan bahwasanya mengenai Saluran Pipa PDAM yang belum terkoneksi di Jalan Poros Birang adanya Reformasi belakang karena bagaimana cara dan upaya dalam menekankan angka Stunting.

“Salah satu penyebab Stunting yaitu kurangnya penyaluran air bersih kepada masyarakat ini merupakan faktor naiknya Angka Stunting”, ujarnya.

Ia juga mengatakan sekarang jangan ada lagi masyarakat yang mengalami kesulitan mendapatkan air bersih.

“Anggaran kita besar, semoga PDAM bisa bekerja secara profesional cepat merespon masyarakat yang belum terkoneksi saluran pipa air bersih agar masyarakat mendapat perhatian dari Pemerintah Daerah”, tuturnya.

Ia pinta kepada PDAM turun cek langsung ke lapangan supaya masyarakat bisa terlayani dengan baik dan juga keluhan masyarakat selama ini bisa didengar secara langsung.

“Kan masyarakat yang bayar pajak, artinya dari hasil pajak itulah kontribusi wajib setiap daerah untuk kepentingan dalam pembiayaan pembangunan daerah jadi setiap program pemerintah agar bisa berjalan dan bermanfaat bagi masyarakat”, ucapnya.

Ia juga menyampaikan 1.Bagaimana menekan, mencegah angka stunting kalau air yang bersih saja tidak ada, 2.Bagaimana untuk melihat kedepan regenerasi yang jenius telektual jika dari pemerintah Daerah sendri tidak cepat menangani permasalahan krisis air bersih tersebut.

“Karena air merupakan Kebutuhan pokok yang harus diperhatikan oleh Pemerintah Daerah, mencegah stunting adalah langkah awal yang paling mulia”, tutupnya. (SIL/ADV).

No More Posts Available.

No more pages to load.